Dengan Membaca, Berarti Anda Menjelajah Dunia dan Membuka Wawasan Akan Lingkungan Sekitar

Buku yang kubaca selalu member sayap-sayap baru, membawaku terbang ke taman-taman pengetahuan paling menawan, melintasi waktu dan peristiwa, berbagi cerita cinta, menyapa semua tokoh yang ingin kujumpai, sambil bermain di lengkung pelangi. (Abdurrahman Faiz)

Dengan Membaca, Berarti Anda Menjelajah Dunia dan Membuka Wawasan Akan Lingkungan Sekitar

Membaca tanpa merenungkan ibarat makan tanpa mencerna. (Edmun Burke)

Dengan Membaca, Berarti Anda Menjelajah Dunia dan Membuka Wawasan Akan Lingkungan Sekitar

Belajar membaca bagaikan menyalakan api, setiap suku kata yang di eja akan menjadi percik yang menerangi. (Victor Hugo)

Dengan Membaca, Berarti Anda Menjelajah Dunia dan Membuka Wawasan Akan Lingkungan Sekitar

Buku adalah mercusuar yang berdiri di tepi samudra waktu yang luas. (Edwin P. Whipple)

Dengan Membaca, Berarti Anda Menjelajah Dunia dan Membuka Wawasan Akan Lingkungan Sekitar

Buku, bagi seorang anak yang membaca, lebih dari sekadar buku. Tetapi, ia merupakan impian sekaligus pengetahuan dan masa depan sekaligus masa silam. (Esther Meynell)

Selasa, 31 Juli 2012

Invisible Cloak : Jubah Menghilang Ala Harry Potter Hadir Di Dunia Nyata

Pernah melihat film Harry Potter? Kalo sudah, ada satu adegan yang cukup menarik, yakni ketika harry potter memakai jubah pemberian ayahnya ia tidak terlihat oleh orang-orang sekitar. Inilah yang kita kenal dengan kamuflase. Walau itu sebuah fiktif dan terjadi dalam sebuah film, Tapi baru-baru ini ilmuwan didunia sedang mencoba untuk membuat alat seperti itu.

Metaflex Future Camouflage adalah alat yang sedang dikembangkan itu. Ilmuwan Skotlandia mengembangkan kamuflase dengan menciptakan materi yang disebut Metaflex. Materi ini saperti jubah menghilang Harry Potter. Pemakai akan menjadi tak tampak karena materi Metaflex membengkokkan cahaya ketika sampai di permukaannya. Jubah hilang ini diuji tahun ini dan berpotensi dapat digunakan sebagai senjata pertahanan.

Jubah diharapkan di masa depan dapat memberikan jalan untuk memproduksi kain yang dapat memanipulasi cahaya.Metamaterial telah dikembangkan untuk membelokkan dan menyalurkan cahaya sehingga objek dapat tidak terlihat pada panjang gelombang yang lebih jauh.

Cahaya yang dapat terlihat memberikan tantangan yang lebih besar karena panjang gelombangnya yang pendek menjadikan atom metamaterial haruslah sangat kecil. Sejauh ini atom yang kecil dan membelokkan cahaya hanya dapat dibuat di permukaan yang rata dan keras, dan tidak cocok digunakan pada pakaian. Tetapi ilmuwan dari University of St Andrews di Skotlandia percaya bahwa mereka telah memecahkan masalah ini.

Mereka telah menghasilkan `membran` metamaterial yang fleksibel menggunakan teknik yang membebaskan meta-atom dari permukaan keras dimana mereka terbentuk. Metaflex dapat beroperasi pada panjang gelombang sekitar 620 nanometer, atau sekitar sepanjang panjang gelombang cahaya tampak.

Senin, 30 Juli 2012

5 Pertanyaan Fisika Tingkat Dewa dari Game "Angry Bird"

Siapa yang tidak kenal dengan games Angry Bird? Ya! Game populer yang dapat dimainkan lewat berbagai platform dan dikembangkan oleh Rovio. Tapi tahukah sobat pembaca bahwa dalam game ini mengandung hukum dan konsep fisika?

Dalam permainan ini kita dituntut untuk memiliki ketepatan sudut agar para burung marah itu meluncur tepat pada sasaran. Tapi tahukah sobat, Angry Birds dapat memberikan pertanyaan yang sangat kompleks dari apapun yang ada di dalam game? Apa saja itu? Ini dia 5 Pertanyaan Fisika Tingkat 'Dewa' Dari Game "Angry Bird"

1. Menjatuhkan bom
Ketika burung putih menjatuhkan bom, apakah mereka mempertahankan momentum? Mengapa desainer game ini membuat burung putih untuk menjatuhkan bom dengan cara tersebut?

2. Permasalahan ukuran
Kalkulasikan ukuran para burung Angry birds, dan cari nilai g (gravitasi) dalam dunia game tersebut. Mungkin kamu sadar bahwa nilai tersebut nantinya tidak akan sama persis dengan gravitasi dunia nyata (9.81ms-2). Mengapa kamu berifikir seperti ini? Dan mengapa burung-burung Angry Birds tidak bisa terbang?


3. Split momentum
Ketika burung biru terbagi menjadi tiga, apakah mereka mempertahankan momentum? Dalam fisika, momentum adalah besaran yang berhubungan dengan kecepatan dan massa suatu benda ; P = m v

4. Perubahan kecepatan
Perhatikan burung kuning, dan jelaskan secara rinci bagaimana perubahan kecepatan-nya?. Kamu perlu menganalisis hal ini dengan lebih dari satu cara.

5. Block head
Buatlah para burung menabrak dan memantul dari salah satu blok. Kemudian tentukan koefisien restitusi dan massa burung tersebut.

Nah dari pertanyaan-pertanyaan diatas. Silahkan analisis dan dapatkan jawabannya. Selamat Mencoba.


Minggu, 29 Juli 2012

Cara Mengubah Icon Hardisk dan Flashdisk



Disini saya akan memberikan cara bagaimana mengubah icon harddisk dan flashdisk anda tanpa menggunakan bantuan software tambahan
Caranya adalah sebagai berikut :


1. – Cari gambar icon yang ingin anda gunakan dan taruh di root drive c:\ ( Jika anda ingin merubah icon di drive c: )
- Cari gambar icon yang ingin anda gunakan dan taruh di root flashdisk kamu (Jika anda ingin merubah icon di flashdisk)


2. Setelah itu buka notepad dan ketikkan kode di bawah ini


[autorun]
OPEN=
ICON=namaicon.ico


3. Ganti nama “namaicon.ico” dengan nama icon yang sudah kamu siapkan.


4. Lalu simpan dengan nama Autorun.inf ( di Save as type pilih All Files )
- Root drive c:\ ( Jika anda ingin merubah icon di drive c: )
- Root flashdisk kamu (Jika anda ingin merubah icon di flashdisk)


5 Setelah itu restart komputer anda dan lihat hasilnya, kalau untuk flashdisk cukup melakukan eject aja.

Bahagia Menjadi Seorang Guru

"Happiness comes of the capacity to feel deeply, to enjoy simply, to think freely, to risk life, to be needed. - Kebahagiaan berasal dari kapasitas untuk merasakan, menikmati, berpikir bebas, menghadapi risiko hidup, dan menjadi dibutuhkan."
Storm Jameson.

Kebahagiaan adalah ide yang sangat abstrak dan bersifat sangat subyektif. Kebahagiaan dapat terkait dengan tercapainya suatu keinginan atau kebutuhan kita. Tetapi kebahagiaan seorang guru sangat terkait dengan tanggung jawabnya mendidik dan mengajarkan nilai-nilai penting dan inspiratif terhadap para siswanya. Ketika seorang guru dapat melakukan beberapa hal berikut ini kemungkinan besar ia dapat memiliki semua sumber kebahagiaan bahkan lebih dari semua yang dipaparkan oleh Storm Jameson tersebut.
Seorang guru bahagia karena ia mencintai profesi sebagai pendidik. Ia mendapatkan kepuasan tersendiri ketika dapat mendidik para murid, walaupun mungkin kehidupan pribadi mereka sederhana dan jauh dari kemewahan. Seorang guru akan jauh lebih bahagia, jika apa yang telah mereka lakukan tak hanya membuat para murid pintar melainkan menginspirasi bahkan menggerakkan para murid untuk mengubah diri mereka menjadi lebih baik.
Mencintai proses pembelajaran dengan memperluas wawasan ilmu pengetahuan melalui berbagai macam buku, seminar, kaset, radio dan lain sebagainya adalah sumber kebahagiaan seorang guru. Karena tanggung jawab seorang guru bukanlah sekadar menjelaskan subyek atau materi pelajaran, melainkan memberikan contoh sikap bahwa kemauan untuk terus belajar dapat meningkatkan kreatifitas dan memaksimalkan potensi diri. Seorang guru akan semakin bahagia jika mampu menginspirasi para siswa belajar lebih giat.
Rasa syukur yang besar terhadap Tuhan YME mendatangkan keindahan dan kebahagiaan. Rasa syukur membuat guru lebih bahagia, karena rasa syukur itu membuatnya dapat menjelaskan ilmu pengetahuan kepada para muridnya dengan bahasa yang positif pula. Ia akan lebih bahagia jika sikap yang positif serta ilmu pengetahuan yang ia sampaikan menginspirasi para muridnya untuk lebih kreatif dan positif dalam menggunakan ilmu pengetahuan tersebut.
Seorang guru akan bahagia jika tidak membebani hidupnya dengan orientasi mendapatkan imbalan. Ia bahagia karena tidak pernah mengharap balas jasa dari murid atas semua yang diberikannya. Ia sudah cukup senang dapat mengabdikan diri untuk membentuk para tunas bangsa menjadi sumber daya manusia yang berkualitas.
Guru akan bahagia jika berhasil membangkitkan semangat para murid yang nyaris terpuruk karena kehilangan jati diri. Untuk semua itu ia akan rela melakukan apapun, walaupun harus menghadapi banyak kesulitan. Mendampingi dan membentuk anak-anak didik menjadi tegar dan optimis, baginya jauh lebih menyenangkan dibandingkan apa pun juga.
Seorang guru bahagia, jika ia menjadi diri sendiri dan tidak membandingkan dengan orang lain. Ia bebas berekspresi sebagai diri sendiri dalam menyampaikan ilmu pengetahuan agar terserap dan bermanfaat bagi anak didiknya. Ia akan berbahagia jika etika yang ia tunjukkan itu dapat menumbuhkan keberanian para murid untuk menjalani kehidupan dengan jujur dan menghargai diri sendiri.

Guru bahagia karena ia mencintai murid-muridnya, bagaimanapun keadaan mereka. Ia menikmati saat bersama-sama berjuang melawan keterbatasan diri dengan ilmu pengetahuan dan budi pekerti. Sebagaimana M. Scott Peck mengatakan, "When we love something it is of value to us, and when something is of value to us we spend time with it, time enjoying it and time taking care of it. - Ketika kita mencintai sesuatu maka itu akan berarti bagi kita. Ketika sesuatu berarti bagi kita, maka kita akan senang menghabiskan waktu untuknya, menikmatinya, dan memeliharanya".
Guru yang bahagia adalah guru yang terus memperkaya ilmu pengetahuannya. Dengan demikian ia dapat mengkreasikan metode mengajar, sehingga para murid dapat dengan mudah menyerap ilmu pengetahuan yang ia sampaikan. Semakin luas ilmu yang ia miliki, semakin mudah baginya mengubah kesulitan hidup menjadi anugrah yang membahagiakan.
Seorang guru bahagia, karena kehidupannya berjalan seimbang. Keseimbangan tersebut dikarenakan ia mampu memanajemen waktu. Ia dapat menggunakan waktu secara efektif dan proporsional untuk diri sendiri, keluarga, profesi, kegiatan sosial, belajar dan beribadah.
Sumber kebahagiaan seorang guru berasal dari dalam dirinya sendiri. Ia bahagia ketika mampu menginspirasikan harapan, kebahagiaan, kekuatan sekaligus nilai-nilai moralitas kepada generasi masa depan. Ia akan lebih bahagia jika para anak didik itu mampu melakukan hal serupa dengan dirinya.

sumber : http://m.andriewongso.com

Sabtu, 28 Juli 2012

Mencegah Copy atau Cut File Dari Komputer ke Flashdisk


Disini saya memberikan sebuah tips untuk mencegah pengambilan data dari komputer
anda ke flashdisk dalam arti seseorang tidak akan bisa mengambil data dari komputer
anda untuk
dimasukkan ke flashdisk orang tersebut, tetapi anda tetap bisa mengambil data
dari flashdisk
untuk dimasukkan ke komputer anda.
Berikut langkah-langkahnya :
  1. Masuk ke Regedit ( Tekan Tombol Windows+R lalu ketik regedit)
  2. Masuk ke HKEY_LOCALMACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control\
  3. Klik kanan pada folder Control pilih New–>Key
  4. Beri nama folder baru itu dengan “StorageDevicePolicies”
  5. Lalu klik kanan di folder dengan nama “StorageDevicePolicies”, lalu pilih New–>Dword
  6. Beri nama “WriteProtect”
  7. Klik 2x Dword dengan nama “WriteProtect” tersebut, lalu ganti Value Data menjadi 1
  8. Restart Komputer anda
Berikut pesan yang tampil jika ada seseorang mencoba copy/cut data dari komputer anda untuk dimasukkan di flashdisk
*. Untuk mengembalikan seperti semula anda tinggal mengganti Value Data dari
key “WriteProtect” menjadi 0

Cara Mengetahui Di Negara Mana Handphone Kamu Dibuat


Berikut ini beberapa cara untuk mengetahui di negara mana Handphone anda di buat serta kualitasnya ( Khusus HP GSM ) :
- Langkah pertama : ketik *#06#
- Setelah itu akan muncul 15 angka no seri
Contoh : 316725104690216.
- Jika angka Ke tujuh dan delapan adalah angka 02 atau 20 >> Hp tersebut dibuat di Asia dengan kualitas yang jelek.
- Jika angka Ke tujuh dan delapan adalah angka 08 atau 80 >> Hp tersebut dibuat di Jerman dengan kualitas lumayan.
- Jika angka Ke tujuh dan delapan adalah angka 01 atau 10 >> Hp tersebut dibuat di Finlandia dengan kualitas bagus.
- Jika angka Ke tujuh dan delapan adalah angka 00 >> Hp tersebut dibuat di Perancis dengan kualitas paling baik.

Jika Handphone anda tidak termasuk dari salah satu di atas berarti HP anda adalah HP tidak original.

Tips Mempercepat Booting Window XP


Mungkin ente - ente pernah mengalami booting windows yang sangat lambat
Berikut langkah-langkahnya agar booting windows anda menjadi lebih cepat :
Langkah 1 :
Buka aplikasi notepad
Ketikkan “del c:\windows\prefetch\ntosboot-*.*/q” (Tanpa tanda kutip )
dan save as dengan nama ntosboot.bat dalam drive c:\
Langkah 2 :
Lalu klik menu Start–>Run–> dan ketikkan gpedit.msc
Langkah 3 :
Klik Computer Configuration–>Windows Settings–>Script–>lalu klik 2 kali pada Shutdown
Langkah 4 :
Dalam Windows Shutdown Properties klik add lalu browse. lalu cari letak file ntosboot.bat yang anda buat tadi dan klik open
Langkah 5 :
Lalu klik OK ,Apply dan OK sekali lagi untuk menyelesaikannya
Langkah 6 :
Lalu klik menu Start–>Run–> dan devmgmt.msc
Langkah 7 :
Klik IDE ATA/ATAPI controllers–>Primary IDE Channel ( Klik 2 kali untuk membuka properties )
Langkah 8 :
Pilih Advanced Settings
Pada Device 0 atau Device 1
Ganti Device Type menjadi None ( Ganti saja pilihan Device Type yang tidak terkunci )
Langkah 9 :
Klik IDE ATA/ATAPI controllers–>Secondary IDE Channel ( Klik 2 kali untuk membuka properties )
Ulangi seperti Langkah 8
Langkah 10 :
Restart Komputer anda dan anda bisa lihat perubahannya.


Semoga Bermanfaat

Menyembunyikan File ke dalam Gambar


Saya akan membagikan sedikit tips bagi anda untuk menyembunyikan file rahasia anda ke dalam sebuah file gambar.
Sebelumnya pastikan bahwa komputer anda telah terinstall WinRar.
Langkah 1 :
Kumpulkan file-file anda yang ingin di sembunyikan dan compress jadi satu dengan menggunakan Winrar.
Misalkan beri nama filerahasia.rar
Langkah 2 :
Siapkan sebuah file gambar (.jpg).
Misalkan beri nama gambar.jpg
Langkah 3 :
Letakkan kedua file tersebut ( File gambar.jpg dan filerahasia.rar )dalam sebuah directory yang sama.
misalkan Drive c:
Langkah 4 :
Buka command prompt dan ketikkan :
c:\>copy /b gambar.jpg+filerahasia.rar hasil.jpg
Langkah 5 :
Setelah itu akan tercipta sebuah file baru dengan nama hasil.jpg.
Coba anda buka file hasil.jpg.
Sekilas tidak akan ada bedanya dengan file gambar.jpg milik anda kecuali ukuran filenya yang bertambah besar.
Anda tetap bisa membuka file tersebut dengan Picture Editor atau Image Viewer anda.
Tidak ada tanda-tanda bahwa sebenarnya ada sebuah file rahasia didalamnya.
Langkah 6 :
Bagaimana cara membuka file rahasia anda?
Klik kanan pada file hasil.jpg lalu pilihlah [Open With] –> [Choose Program..]. Pilihlah WinRar lalu klik [OK].
Anda akan bisa melihat file rahasia anda dan bisa mengextract seperti biasanya.


Semoga Bermanfaat.

Jumat, 27 Juli 2012

Mempercepat Proses Shutdown pada Window





Mungkin anda pernah mengalami proses shutdown yang begitu lama pada saat anda ingin mematikan komputer anda. Memang proses shutdown yang memakan waktu begitu lama akan sangat menjengkelkan bagi kita dan terlebih lagi jika kita memang ingin segera mematikan komputer tersebut karena ada pekerjaan yang lain.
Berikut ada beberapa teknik yang bisa digunakan untuk mempercepat proses shutdown windows anda yaitu dengan cara memodifikasi beberapa registry pada windows anda.

1. Digunakan untuk menutup semua aplikasi pada saat shutdown (auto kill ).
  • Masuk ke registry editor anda ( Start –> Run –> Ketik regedit )
  • Masuk ke registry berikut : HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Desktop
  • Cari key dengan nama “AutoEndTasks” dan klik kanan key tersebut lalu pilih Modify, ubah Value Data menjadi 1

2. Digunakan untuk merubah waktu menutup suatu aplikasi jika ada aplikasi yang Hang.
  • Masuk ke registry editor anda ( Start –> Run –> Ketik regedit )
  • Masuk ke registry berikut : HKEY_CURRENT_USER\Control Panel\Desktop
  • Cari key dengan nama “WaitToKillAppTimeout” dan “HungAppTimeout”
  • Klik kanan masing-masing key tersebut lalu pilih Modify dan ubah Value Data menjadi 1000
1. Digunakan untuk menonaktifkan fasilitas Clearing Paging File.
Sebelum menggunakan langkah ini anda bisa lihat apa kegunaan paging file disini http://en.wikipedia.org/wiki/Paging_file.
  • Masuk ke registry editor anda ( Start –> Run –> Ketik regedit )
  • Masuk ke registry berikut
    HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control\SessionManager\Memory Management
  • Cari key dengan nama “ClearPageFileOnShutdown”
  • Klik kanan key tersebut lalu pilih Modify dan ubah Value Data menjadi 0 jika Value Data belum sama dengan 0
Semoga Bermanfaat




Tips Menghindari Spam Email


Spam atau junk mail adalah penyalahgunaan dalam pengiriman berita elektronik untuk menampilkan berita iklan dan keperluan lainnya yang mengakibatkan ketidaknyamanan bagi para pengguna web.
Bentuk berita spam yang umum dikenal meliputi: spam pos-el, spam pesan instan, spam Usenet newsgroup, spam mesin pencari informasi web (web search engine spam), spam blog, spam berita pada telepon genggam, spam forum Internet, dan lain lain.
Spam ini biasanya datang bertubi-tubi tanpa diminta dan sering kali tidak dikehendaki oleh penerimanya.
Disini ada beberapa tips untuk menghindari banyaknya spam e-mail yang masuk ke e-mail anda :
  1. Jika anda mempunyai situs dan harus mencantumkan alamat e-mail anda di situs tersebut sebaiknya anda mengganti tanda @ dengan [at]. Contoh : admin[at]finderonly.com
  2. Jika menerima email dari orang yang tidak kita kenal, lebih baik kita tidak perlu merespon atau menjawab email tersebut.
  3. Jangan pernah mengklik link situs dari email yang dikirimkan oleh seseorang yang tidak kita kenal.
  4. Jika anda ingin mendaftar di mailing list atau group yang biasanya disediakan oleh yahoo dan google, sebaiknya menggunakan alamat e-mail anda yang tidak begitu penting.
  5. Jika anda menerima spam e-mail lokal (Berbahasa Indonesia) sebaiknya anda langsung menghubungi tim penanggulangan spam nasional melalui abuse[at]apjii.or.id.
  6. Pasang software anti spam di komputer anda seperti software MailWasher (www.mailwasher.net)
  7. Aktifkan layanan antispam di layanan email yang anda gunakan.
  8. Jangan memberikan alamat e-mail pribadi anda ke sembarang orang termasuk diantara memasang alamat e-mail anda di Facebook, Friendster atau Myspace.
Semoga tips diatas dapat menghindari banyaknya spam e-mail yang masuk ke e-mail anda

Setting Registry untuk Start Menu


Cara dibawah ini ditujukan untuk setting registry pada Start Menu Windows XP.
Menyembunyikan Menu Find pada Start Menu
  1. Buka regedit.exe (anda bisa mencarinya di C:\WINDOWS\ atau klik Start Menu ->Run->ketik regedit).
  2. Masuk ke :HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer\
  3. Klik Kanan folder Explorer pada panel sebelah kiri, pilih New -> DWORD Value
  4. Beri nama DWORD Value tersebut dengan nama “NoFind”.
  5. Klik Double NoFind tersebut, Isi Value data dengan 0 atau 1(0 = menampilkan, 1 = menyembunyikan).
Menyembunyikan Menu Document pada Start Menu 
  1. Buka regedit.exe (anda bisa mencarinya di C:\WINDOWS\ atau klik Start Menu ->Run->ketik regedit).
  2. Masuk ke :HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer\
  3. Klik Kanan folder Explorer pada panel sebelah kiri, pilih New -> DWORD Value
  4. Beri nama DWORD Value tersebut dengan nama “NoRecentDocsMenu”.
  5. Klik Double NoRecentDocsMenu tersebut, Isi Value data dengan 0 atau 1 (0 = menampilkan, 1 = menyembunyikan).
Menyembunyikan Menu Run pada Start Menu
  1. Buka regedit.exe (anda bisa mencarinya di C:\WINDOWS\ atau klik Start Menu ->Run->ketik regedit). 
  2. Masuk ke :HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer\
  3. Klik Kanan folder Explorer pada panel sebelah kiri, pilih New -> DWORD Value
  4. Beri nama DWORD Value tersebut dengan nama “NoRun”.
  5. Klik Double NoRun tersebut, Isi Value data dengan 0 atau 1(0 = menampilkan, 1 = menyembunyikan). 


Menyembunyikan Setting Taskbar pada Start Menu
  1. Buka regedit.exe (anda bisa mencarinya di C:\WINDOWS\ atau klik Start Menu ->Run->ketik regedit). 
  2. Masuk ke :HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer\
  3. Klik Kanan folder Explorer pada panel sebelah kiri, pilih New -> DWORD Value
  4. Beri nama DWORD Value tersebut dengan nama “NoSetTaskbar”.
  5.  Klik Double NoSetTaskbar tersebut, Isi Value data dengan 0 atau 1(0 = menampilkan, 1 = menyembunyikan).


Menyembunyikan Tombol Logoff pada Start Menu

  1. Buka regedit.exe (anda bisa mencarinya di C:\WINDOWS\ atau klik Start Menu ->Run->ketik regedit). 
  2. Masuk ke :HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer\
  3. Klik Kanan folder Explorer pada panel sebelah kiri, pilih New -> DWORD Value
  4. Beri nama DWORD Value tersebut dengan nama “NoLogOff”.
  5.  Klik Double NoSetTaskbar tersebut, Isi Value data dengan 0 atau 1 (0 = menampilkan, 1 = menyembunyikan).

Menyembunyikan Subfolder pada Start Menu

  1. Buka regedit.exe (anda bisa mencarinya di C:\WINDOWS\ atau klik Start Menu ->Run->ketik regedit). 
  2. Masuk ke :HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer\
  3. Klik Kanan folder Explorer pada panel sebelah kiri, pilih New -> DWORD Value
  4. Beri nama DWORD Value tersebut dengan nama “NoStartMenuSubFolders”.
  5. Klik Double NoSetTaskbar tersebut, Isi Value data dengan 0 atau 1 (0 = menampilkan, 1 = menyembunyikan).
Menyembunyikan Tombol All Program pada Start Menu

  1. Buka regedit.exe (anda bisa mencarinya di C:\WINDOWS\ atau klik Start Menu ->Run->ketik regedit). 
  2. Masuk ke :HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer\
  3. Klik Kanan folder Explorer pada panel sebelah kiri, pilih New -> DWORD Value
  4. Beri nama DWORD Value tersebut dengan nama “NoStartMenuMorePrograms”.
  5. Klik Double NoSetTaskbar tersebut, Isi Value data dengan 0 atau 1 (0 = menampilkan, 1 = menyembunyikan).




Rabu, 25 Juli 2012

Walktrough Harvestmoon Back to nature






Kamu masih ingat gag sama game PS1  yang paling populer? Game RPG biasanya selalu identik dengan petualangan tempat kamu harus bertarung dengan para monster seram-seram dan jurus - jurus. Tapi Harvest Moon, yang bertema kehidupan sehari-hari, nggak ada yang namanya jurus combo mematikan, nggak ada yang namanya monster. Berbeda dengan game RPG lainnya, Harvest moon punya banyak keistimewaan buat mengelola sebuah pertanian, semuanya tidak jauh berbeda dengan kehidupan nyata, sampai masalah cari jodoh and punya anak !!!
Game ini merupakan game bersetting non kekerasan, game yang damai dan asri. Kemampuan untuk mengatur, mengurus dan mengelola beserta kemampuan untuk bersosialisasi semuanya akan diuji disini. Jadi dalam hal ini pemain diberi kebebasan seluasnya untuk meraih sukses seperti halnya dalam kehidupan nyata. LIFE IS MY CHOICE . . .
Adanya cuma penyiram air, pacul, atau kapak buat nebang pohon, tapi…… eh malah sukses! Game ini memang awet tanpa formalin, sampai sekarang versi harvest moon sudah menjamur di semua jenis konsul game. Jadi kangen masa-masa pas masih SD dulu.Apesnya PS 1 ane udah rusak ditelan umur. Buat yang mau bernostalgia tapi ngga punya PS tapi punya komputer atau LAPTOK bisa download Emulatornya..... KLIK DISINI UNTUK DOWNLOAD!! 


WALTHROUGH dan RESEP MASAKAN HARVESTMOON BACK TO NATURE TERLENGKAP.


Resep
Ketika seseorang menawarkan resep pastikan kamu mencatatnya. Kemudian saat karaktermu berada di rumah, buat makanan. Jika kamu melakukannya dengan benar, kamu akan memiliki sebuah hidangan yang ditambah pada daftar resep.
Jadi nantinya kamu bisa memasak hidangan itu dengan lebih cepat dan mudah daripada yang kamu ingat.
Cara mendapatkan resep:
Ice cream : beri sebuah telur pada Yodel
Potato Pancakes : berikan bamboo shot pada Gotz
Fries : dalam sebuah botol saat kamu memancing di dermaga
Mixed Juice : berikan Doctor blue medicine plant
“Ohitashi” Greens: berikan Mana sebuah Pink Cat flower
Popcorn: berikan sebuah ear of corn kepada Kai
Pickled Turnips : berikan sebuah ear of corn kepada Saibara
Fruit Latte : berikan sebuah tomat pada Basil
Cheese Fondue : berikan sebuah tomat pada Doug
Pastor’s Afternoon Snack : berikan sebuah telur pada Pastor

Power Berry
Untuk mendapatkannya tidak harus berurut.
Power Berry 1: Setelah mendapatkan 1001 medali dalam pacuan kuda, kamu dapat menukarkannya dengan power berry pada Walikota
Power Berry 2: Jika kamu memancing di laut, kamu akan mendapatkan power berry













Power Berry 3: Pergi ke tambang dekat Hot Spring (Pemandian Air Panas) Galilah power berry disana

 











Power Berry 4: Pergi ke samping winter mine, lalu mendekatlah dengan sisi kanan winter mine, (tekan tombol "X")















Power Berry 5: Di dalam tambang musim dingin. Pergi ke Winter Mine (Tambang yang ada pada saat musim Dingin / Salju) gali sampai menemukan.













Power Berry 6: Setelah mendapatkan semua peralatan masak yang ditawarkan TV Shopping Network, mereka akan menawarkan Power Berry seharga 5.000 G. Pesan Power Berry itu menggunakan telpon yang ada di Inn (Penginapan). 3 hari kemudian pesananmu akan dikirimkan
 












Power Berry 7: Menangkan Swimming Festival. jika kamu nomor 1, walikota akan menghadiahi Power berry














Power Berry 8: Coba tebang pohon cedar di Mother’s Hill. Pohon itu akan bicara memintamu untuk tidak memotongnya. Kalau kamu turuti ia akan memberimu power Berry.
NB : kalau sudah ditebang 1x jangan ditebang lagi, kalau kamu nekat nebang pohon cedar lagi, kamu akan pingsan dan masuk Rumah Sakit, Kumaha atuh !!!

 











Power Berry 9: Pada musim summer (panas) tanamlah bunga pink cat (kamu bisa beli bunga ini pada Won) kurang lebih 50-90 bunga, Anna akan datang ke perkebunanmu katakan padanya ia boleh memetik sebanyak ia mau. Sebagai gantinya, kamu akan mendapat Power Berry













Power Berry 10: Pergilah ke Hot Spring, berdirilah di belakang air terjun pada hari yang cerah, lemparkanlah sebagian hasil panen yang ada di perkebunanmu ke dalam kolam, lakukan hal ini 5 kali berturut-turut, Goddess akan muncul dan dia akan memberikanmu power berry














Special Berry
Lemparkan 3 cucumber (timun) ke danau di Mother’s Hill sambil berdiri di depan 2 pohon di sebelah kiri danau. Kappa akan memberimu sebuah berry.
Setelah 3 kali, kamu akan mendapat power berry Spesial











Ikan legendaris
Sea Bream. Dapatkan pada musim semi, panas, atau gugur. Setelah menjual lebih dari 200 ikan, kamu dapat mengangkap ikan ini di laut.















Squid (cumi): Saat musim panas, lempar ikan kecil dari kolammu ke laut sebagai umpan lalu lemparkan fishing pole. Satu umpan berlaku untuk satu hari mancing.

Char: Gunakan tongkat pancing di sungai atau air terjun setelah kamu mendapat resep Sashimi, Grilled Fish dan Sushi. Musim apa saja.













Angler:Saat musim dingin pergilah ke laut dari jam 8-11 malam lalu lemparkan fishing polemu.


Catfish (Ikan Lele): Memancing di kolam bawah tanah (lihat “Watering Can yang selalu penuh”) pada musim dingin. Pakai alat pancing apapun oke.


Carp (Ikan Koi): Saat musim semi atau musim gugur, setelah mendapat 5 ikan legendaris lainnya. Bisa ditangkap di Mother’s Lake (danau dekat jembatan).

 


























Tips dan Trik
Mengontrol cuaca.
Setelah save, periksa cuaca untuk keesokan hari. Kalau ramalan cuma mengatakan stormy (=berbadai atau hujan lebat), bersalju, atau badai salju, ambil diary dan reload game kamu. Periksa cuaca lagi, dan biasanya ramalan cuaca kali ini akan berbeda. Lakukan terus sampai mendapat cuaca yang kamu inginkan.

Cara ini terutama berguna pada saat kamu ingin menghindari badai salju, memindahkan ternak ke dalam atau mengupgrade water can.
Keranjang
Kamu dapat membawa keranjang saat kamu menambang ditambang. Jadi kamu dapat membawa 38 mineral tapi kamu harus hati-hati jangan sampai pingsan disana atau kamu harus turun lagi kebawah untuk menemukan mineral lagi dan kamu harus membawa keranjangmu saat turun. Ini sangat berguna di Winter Mine.

Hot Spring ( Mata Air Panas)
Hot Spring ( Mata Air Panas) adalah tempat yang baik untuk memulihkan energi. Diamlah disana selama satu jam maka seluruh staminamu akan pulih.
Lama Bekerja
Bekerjalah selama kamu  mau bahkan sampai lebih dari jam 10.00 malam. Jika pulang lebih dari jam tersebut, minumlah sebotol Turbojolt dan bangun pada jam 6 pagi
Relaxation Tea Leaves (Daun Teh untuk Relaksasi)
Antara jam 2.00 PM-4.00 PM di musim semi kunjungi rumah harvest sprite, berikan hadiah pada semuanya. Sprites akan mengundangmu ke acara minum teh dan kamu akan mendapat daun teh yang berharga itu. Item ini bisa kamu gunakan untuk memenangkan lomba masak.

Dog Ball
Harganya murah dan Won akan menjualnya lagi kalau kamu kehilangan bolamu. Tapi biar lebih hemat jangan main di dalam rumah karena pasti bolamu akan hilang. Dog ball juga akan hilang bila ditaruh di luar rumah beberapa hari. Paling baik simpan dalam lemari.


Spa-Boiled Egg
Dapatkan Spa-Boilde Egg dengan cara melemparkan telur dan diletakkan di tempat batu-batu yang seperti masuk ke air. Telur ini berharga lebih mahal 30g.

Watering Can yang selalu penuh
Pada musim dingin, gali tambang di pulau yang ada di tengah danau. Gali sampai ketemu gua di dinding Utara, masuk dan isi watering can dengan air dari kolam di dalam. Setelah itu, watering can kamu akan mempunyai air yang tak terbatas.

Tool Upgrade yang cepat
Gunakan tool sampai 400%, tambang Blue Stone dan bawa Blue Stone itu, uang 5000G dan tool yang ingin di-upgrade ke tukang besi. Dia akan bisa mengupgrade alatmu dengan cepat.


Kuda
Perhatikanlah kudamu! Satu tahun setelah kamu mendapatkan kudamu, Barley akan mengecek kudamu. Jika kudamu tak bahagia, Barley akan mengambil kudamu. Jadi sikatlah bulunya dan ajak bicara setiap hari.
Mendapatkan kuda lain
Barley akan meminta kembali kudanya. Tapi asalkan kamu punya padang rumput yang bagus (tanam sekitar 30 Grass), kamu akan mendapatkan kuda baru. Kamu TIDAK bisa mempunyai 2 kuda sekaligus.

Hot house
Jika kamu telah memiliki Hot house ( Rumah Kaca ), kamu bisa menanam benih dalam area 3 x 3. Selain itu juga kamu bisa menanam benih diantara benih yang kamu tanam. 
Festival
Sebisa mungkin menangkanlha setiap festival karena kamu akan dapat menghasilkan Golden Egg, Golden Wool, atau Golden Milk. Jangan lupa untuk memilih ternak yang paling bahagia untuk memperbesar peluang menang.
Pilihan Tanggapan
Dalam beberapa even, pilihlah tanggapanmu dengan bijaksana. Contohnya saat popuri menanyakanpendapatmu tentang keinginannya untuk pergi, jika kamu menjawab dia harus tinggal, dia akan marah padamu dan akan menurunkan tingkat hatinya padamu.
Tanggapan Thank You
Saat memberikan hadiah, jika lawanmu hanya berkata "Thank You", bukan berarti dia menyukai hadiahmu, bahkan tingakt hatinya bisa turun.
TV Shoping
Jika sudah memiliki dapur, saksikanlah acara TV Shoping Show setiap hari sabtu. Pergilah ke Penginapan untuk menelepon pesananmu. Pesananmu akan tiba pada hari Selasa, tepat saat pada acara "The Delicious Hour" mulai dan akan memberimu resep baru. 
Kolam Ikan
Selama musinm dingin, kamu tidak bisa memberi makan ikan-ikanmu (mereka tidak akan mati), tapi kamu bisa menyimpan mereka untuk musim semi yang akan datang dengan menyimpan mereka dalam kulkas. 
Perfume/love potion
Kunjungi pantai beberapa kali semalam musim panas. Pada suatu hari kamu akan menemukan botol berisi surat. Kai akan menanyakan apakah kamu ingin menetap di desa. Jawab Yes, dan ia akan mengganti botol itu dengan parfum


Apel
Pada musim gugur, buah apel akan berjatuhan dari pohon. Kamu bisa  menjualnya, memakannya, menghadiahkannya atau menyimpan dalam kulkas untuk digunakan nanti.

Benih Nanas
Saat musim panas tanamlah nanas sebanyak mungkin. Benihnya mahal, tapi buahnya bisa dijual seharga 500g per buah dan kamu bisa memanennya dua kali jika kamu menanamna lebih awal
Ellen’s Pie
Suatu saat, Mayor akan memintamu untuk membawakan Neneknya Elli sebuah pie dari Inn. Penuhi perminataannya. Nenek akan menawarkan tip, tapi tolak penawarannya. Elli kemudian akan muncul dan memberikan sepotong pie (yang dapat kamu berikan ke wanita yang kamu suka). Pada hari berikutnya, Mayor akan muncul di ladangmu dan memberikan sebuah kue yang dapat kamu makan.

Sampah
Jangan membuang sampah sembarangan, simpanlah sampah dalam ranselmu dan buang ditempat sampah ditengah kota (alun-alun) atau kualitas ikanmu akan menurun.

Gereja
Bila pernah melakukan kesalahan lain (misalnya iri pada rumah orang lain), kamu bisa melakukan pengakuan dosa di gereja. Tapi efeknya pada permainan tidak jelas.

Sarang Lebah
Jika kamu menanam bunga, lebah-lebah akan muncul dan membangun sarang di pohon apelmu. Ambil madu dan berikan pada Louis. Dia akan mengonfirmasikan bahwa lebah ini adalah lebah spesial yang dia cari. Ini akan menambah harga yang kamu dapatkan dari penjualan madu.

Orange Cup
Bunga ini hanya bisa ditanam di dalam Green House/Rumah Kaca. Bila ditanam di luar, bunga ini tidak terlihat tapi bisa tumbuh. Sirami setiap hari dan bila sudah cukup besar, kamu tidak akan bisa melangkahi tempat itu biarpun bunganya tak terlihat. Kamu tinggal memetiknya, dan bunga itu akan terlihat di tanganmu.

Kotak Musik
Ada kotak musik tua yang terkubur kira-kira segaris dengan kandang anjing dan pohon. Gali keluar dengan hoe dan sering-sering bicara dengan Rick. Beberapa hari kemudian ia akan membetulkan kotak musik tua itu dengan gratis. Kamu bisa memberikannya kepada gadis yang kamu sukai.

Produk Kualitas Emas
Ternak yang menang dalam lomba akan menghasilkan Gold Milk, Gold Fur, dll tapi setiap tahun dari setiap jenis ternak hanya satu ekor yang bisa menang, bukan? Cara mengakalinya: Buat 2 memory car. Save sehari sebelum festival kemudian pindahkan semua hewan dari jenis yang akan dilombakan, misalnya kuda- kecuali satu ekor yang ingin dilombakan - ke game lain. Setelah menang, tukarkan hewan yang menang ke game yang tidak digunakan dan kembali ke sehari sebelum festival lagi. Ulangi langkah tadi sampai semua hewan menang dan kamu tinggal memindahkan kembali hewan-hewan yang menghasilkan produk kualitas Gold ke permainanmu semula.

Susu Coklat
(Belum dikonfirmasi) Menikah dengan Karen sebelum tahun ketiga dan punya anak sbelum tahun ke-4. Kemudian ambil coklat yang kamu peroleh saat Thanksgiving dan campurkan dalam makanan sapi. Sapi-sapi akan menghasilkan susu coklat yang laku dijual seharga 2000G.

Memancing Terus
Kadang ada festival di dekat perairan, misalnya kembang api, lomba renang, dooking pot, dll. Setelah festival usai dan sudah malam, jangan pulang tapi pergilah memancing. Waktu tidak akan berjalan sehingga kamu bisa memancing sepuas-puasnya.

Batu Kecil
Ingat batu kecil yang kamu hancur-hancurkan di awal game Harvest Moon? Kalau kamu ingin main dari awal lagi, coba gunakan batu itu untuk membuat pagar. Bakalan awet.*


Kejadian/Peristiwa
Cliff Pingsan
Suatu hari, kamu mungkin menemukan Cilff pingsan di tengah salju di Rose Square. Dia memiliki sebuah gambar dalam tangannya. Setelah kamu menolongnya, kamu kembalikan gambar itu padanya. Kalau tidak kamu harus menyimpannya terus padahal tidak jelas gunanya.

Jembatan Rusak
Pada tahun ke-10, ada event amburknya jembatan . Kalau kamu berdiri di tengah jembatan sampai lama sekalli (sampai tiduran), kamu akan mengalaminya. Setelah sadarkan diri, Harris, istri dan anakmu ada disampingmu, mencemaskanmu. Beberapa hari kemudian Gotz memintamu membantu memperbaiki jembatan dengan upah 1000G per hari (5 hari) plus kayu sekitar 200 potong.


Cukup sekian dulu ane posting, ntar kalau ada waktu lagi, ane tambahin walktroughnya




Logika versus Skill (Keterampilan)

Apa yang ada di pikiran anda ketika mendengar kata "LOGIKA"? apakah tentang suatu cara, metode, fakta, khayalan? apapun itu yang pasti kita tidak pernah berhenti memutar otak kita untuk berlogika. Lalu, bagaimana dengan "SKILL"? Skill apa yang sudah anda miliki saat ini? Apakah skill yang anda miliki bisa bermanfaat untuk orang banyak atau tidak? Ya, keterampilan atau skill yang bagus tentu harus bermanfaat bagi banyak orang. Lalu apa hubungannya antara logika dan skill ? Mari kita lihat.


1. Orang yang pandai berlogika tetapi tidak mempunyai skill
contoh : Si Budi mengerti bagaimana agar bisa mendapatkan wanita idamannya, tetapi dia tidak mempunyai skill dalam bagaimana menyatakan cintanya kepada wanita itu. Akibatnya "FRUSTRATED", frustasi atau stress.

2. Orang yang punya skill bagus tetapi tidak mempunyai logika
contoh : Si Tono sangat pandai dalam menggoreng telur, dia bisa menggoreng dengan cepat. Tetapi karena dia tidak punya logika, maka apapun yang dia temui akan digorengnya, ketika dia bertemu meja, meja dia goreng, bertemu televisi, televisi dia goreng. Akibatnya "LOST" atau sesat.

3. Orang yang tidak punya skill dan tidak mampu berlogika
contoh : Si Kasim suka dengan seorang wanita, sebut saja Mawar, tetapi dia sama sekali tidak punya skill dalam menunjukkan rasa cintanya, akhirnya dia mendatangi dukun untuk membuat si Mawar jatuh cinta, Kasim pun disuruh mandi bunga tujuh rupa, minum air kelapa yang jatuh jauh dari pohon, puasa 7 hari 7 malam dan lain-lain. Tindakan Kasim inilah namanya tidak logis. Jadi, akibatnya "LOST + FRUSTRATED" atau sengsara selamanya.

4. Orang yang punya skill dan mampu memainkan logikanya
Tipe yang terakhir inilah yang harus kita capai, kita mampu melakukan sesuatu yang bermanfaat bagi orang banyak, dan kita juga mampu menganalisa bagaimana, apa saja, untuk siapa saja skill atau keterampilan kita ini harus kita berikan. Dengan tipe yang ini Insya allah kita SUKSES.


Silahkan tinggalkan komentar dan kritik sobat, tapi mohon jangan SPAM ya..!
Komentar yang membangun sangat dibutuhkan oleh blog ini. Terima Kasih
Jangan Lupa Follow Juga, Maka Akan Segera Follow Balik.

sumber : http://gumanta-info.blogspot.com/2012/03/logika-versus-skill-keterampilan.html

Cara Mengatasi Masalah dengan MSVBVM50.dll Di Windows 7


Pengalaman saya waktu pengen menginstal program atau game. Eh gag bisa padahal udah semangat2nya mau make program atau gamenya, dan sebelumnya ada pesan error dari Windowsnya , seperti gambar di samping itu tuh. Ada banyak kesalahan yang terdapat dikomputer jika pesan error ini keluar di layar kalian.
Dan ini beberapa kesalahan umum pesan yang ditampilkan pada saat terjadi error pada MSVBVM50.dll :
  1. “Msvbvm50.dll Not Found”
  2. “This application failed to start because msvbvm50.dll was not found. Re-installing the application may fix this problem.”
  3. “Cannot find [PATH]\msvbvm50.dll”
  4. “The file msvbvm50.dll is missing.”
  5. “Cannot start [APPLICATION]. A required component is missing: msvbvm50.dll. Please install [APPLICATION] again.”
Nah semua masalah itu biasanya muncul ketika mau menginstall suatu program atau game, saat memulai windows ataupun pada saat Shutdown. Bagaimana kita bisa tau jika MSVBVM50.dll error. Pesan yang ditampilkan biasanya seperti pada thumbnail ini. Hal itu terjadi ketika saya ingin menginstall game.

Penyebab ERROR Pada MSVBVM50.dll

Penyebab terjadinya ERROR pada msvbvm50.dll yaitu karena korup atau telah terhapusnya file msvbvm50.dll. Dan setelah saya cari tau ternyata ada dibeberapa kasus, masalah ini disebabkan karena masalah registri, virus atau masalah malware atau bahkan kegagalan hardware.

Cara Memperbaikinya

  1. Restore msvbvm50.dll dari Recycle Bin. Penyebab yang mungkin paling mudah dari file hilang msvbvm50.dll adalah bahwa anda telah keliru menghapus.
  2. Jalankan virus / malware scan seluruh sistem Anda. Beberapa kesalahan msvbvm50.dll bisa berhubungan dengan infeksi virus atau malware lainnya di komputer Anda yang telah merusak file DLL. Itu bahkan mungkin bahwa error msvbvm50.dll Anda lihat terkait dengan program bermusuhan yang menyamar sebagai file.
  3. Gunakan System Restore untuk membatalkan perubahan sistem baru. Jika Anda menduga bahwa kesalahan msvbvm50.dll disebabkan oleh perubahan yang dibuat ke file penting atau konfigurasi, sebuah Pemulihan Sistem bisa memecahkan masalah.
  4. Memperbarui driver untuk perangkat keras yang mungkin terkait dengan msvbvm50.dll. Jika, misalnya, Anda menerima sebuah “The file msvbvm50.dll hilang” kesalahan ketika Anda bermain video game 3D, coba update driver untuk kartu video anda.
  5. Instal Windows update setiap tersedia. Banyak service pack dan patch lainnya mengganti atau memperbarui beberapa ratusan didistribusikan Microsoft DLL file di komputer Anda. File msvbvm50.dll dapat dimasukkan dalam salah satu update.
  6. Download aja (cara yang ampuh pernah saya lakukan) file MSVBVM50.dll yang saya rar di sini, kemudian ekstrak file MSVBVM50.dll lalu copy file tersebut ke C:\Windows\System32. Sekarang coba jalankan game atau program yang tidak bisa di instal tadi.
Jika ada pertanyaan, saran ataupun komentar silahkan tempatkan di kotak komentar di bawah, sekian dulu trik cara mengatasi masalah MSVBVM50.dll, selamat mencoba.

Selasa, 24 Juli 2012

Kebiasaan Berterima Kasih

Kalimat sederhana "terima kasih" yang diucapkan dengan tulus dan ikhlas pada siapa pun yang telah membantu, mendukung, atau mendorong kita untuk meraih hasil terbaik dalam keseharian akan membuahkan lebih banyak kebaikan. Sebab, dengan ketulusan yang kita ungkapkan, ucapan terima kasih akan membuahkan kebahagiaan, bukan sekadar pada orang yang kita berikan ucapan, tapi juga pada orang lain yang ada di sekelilingnya.
Ibarat jalinan tali-temali, satu ucapan terima kasih yang tulus, akan membuat orang semangat dan senang. Hal ini akan menular kepada orang di sekelilingnya. Hingga, "rantai" saling bantu dan saling dukung tak berhenti pada satu pihak saja, tapi terus membentuk satu jalinan utuh kebahagiaan yang akan terus bergulir bagai bola salju.
 
Mari, biasakan mengucapkan terima kasih sebagai ungkapan rasa syukur. Berikan dengan tulus, sampaikan dengan kasih sayang. Maka, kekuatan jalinan kebahagiaan dalam syukur yang kita ungkap akan terus menular dan membawa lebih banyak keberkahan.
Jadi, sudahkah kita mengucapkan terima kasih pada orang yang kita cintai hari ini? 

sumber :  http://m.andriewongso.com

Mencegah Virus Masuk Komputer Melalui Flashdisk


Salah satu cara pencegahan agar komputer kita tidak terserang virus adalah dengan mencegah terjadinya eksekusi terhadap file virus. Salah satu caranya adalah melakukan pencegahan penularan virus melalui flashdisk. Untuk melakukan pencegahan, kita bisa menggunakan salah satu fitur yang ada di Windows XP yaitu Local Security Setting. Adapun cara kerjanya adalah memproteksi komputer dari eksekusi terhadap semua file *.exe. Sehingga bila kita membuka file yang ada di flashdisk dan tanpa sepengetahuan kita ternyata menjalankan file virus, maka proses eksekusi tersebut akan di proteksi atau di batalkan.
Adapun langkah-langkahnya adalah:

1. Pilih Start >> Control Panel
2. Pilih Administrative Tools >> Local Security Policy
3. Pilih Software Restriction Policies >> Additional Rules
4. Pada Additional Rules klik kanan >> pilih New Path Rule…
5. Pada kolom Path, pilih Browes pilih dimana drive flshdisk berada, misal di I:\
6. Pada kolom Security Level, pilih Disallowed
7. Pilih OK dan Restart komputer


Sekarang coba kita eksekusi salah satu file dari *.exe.
Yapp…!!! Ternyata file *.exe sekarang sudah tidak bisa lagi di eksekusi di flashdisk. Berarti komputer kita sedikit lebih aman dari serangan virus yang ingin menyebar melalui flashdisk. Lalu gimana biar file *.exe bisa di jalankan..??? Caranya ya kita pindah dulu file tersebut ke Drive/Harddisk.


Nb: Jika kita menjalankan file *.exe yang di compress, misal pakai winrar file tersebut tetap bisa di jalankan. Namun misal kita ingin meng-extrak file tersebut tidak bisa dilakukan. (Tertulis The System Cannot Find The Path Specified)
Yang ditakutkan adalah waktu kita meng-compress file *.exe sudah dususupi virus, tapi semoga saja tidak.

Tips Mengubah Tampilan Dekstop Flashdisk


Flashdisk merupakan media transfer data yang tidak asing bagi kita, terutama kalangan Netter benda seukuran karet penghapus ini sangat bermanfaat terutama bagi kalangan pelajar, maupun karyawan kantoran. Pernahkah anda berfikir untuk mengubah tamoilan desktop pada FD ? Apabila belum, saya ingin berbagi pengalaman saya. Yup !! mari kita mulai :
1. Siapkan flashdisk yang ingin kita rubah tampilan dekstopnya
2. Siapkan foto yang mau kita pakai (pacar, temen, hewan peliharaan juga boleh) jangan lupa rubah namanya menjadi "cover" tanpa tanda kutip
3. Buka lembar notepad dan ketikkan kode berikut :

[ExtShellFolderViews]{BE098140-A513-11D0-A3A4-00C04FD706EC}=
{BE098140-A513-11D0-A3A4-00C04FD706EC}
[{BE098140-A513-11D0-A3A4-00C04FD706EC}]Attributes=1IconArea_Image=
cover.jpgIconArea_Text=0xcc00aa[.ShellClassInfo]ConfirmFileOp=0


4. Save dengan nama & ekstensi “desktop.ini” tanpa tanda kutip
5. Copy file desktop.ini beserta file gambar cover.jpg ke dalam sebuah flashdisk !!. terakhir refresh !!! 

Artikel di atas merupakan sebuah pemanfaatan file (*.ini) & (*.jpg) untuk dijadikan sebagai cover kosong putih pada flash disk.Bagi netter jasakom yg mungkin sudah lebih piaway dalam hal 2x diatas. saya minta maaf apabila terdapat salah tulisan maklum masih newbie nich Untuk penggunaan foto, saya sarankan gunakan foto kekasih ataupun pacar untuk mengenang mereka ketika anda berkerja (kalau aq sich make’ foto aq sendiri).
Sebelumnya saya minta maaf apabila artikel ini dianggap jelek atau tidak bermutu. Bagi yang sudah professional diharap tidak membaca artikel ini karena bisa membuang-buang waktu dan duit anda.
Pada artikel milik saya hanya menunjukkan cara mengubah tampilan background saja. Bagaimana jika kita ingin mengubah warna teks ? Nah anda tinggal sedikit memodifikasi isi file desktop.ini. Cari bagian yang bertuliskan


IconArea_Text=0xcc00aa



cc00aa adalah kode hexa untuk warna ungu. Jadi jika anda ingin mengubah warna teks dari ungu menjadi warna lain, anda tinggal mengubah cc00aa menjadi kode hexa untuk warna yang lainnya. Misal, anda ingin mengubah warna teks menjadi warna putih maka ganti 0xcc00aa menjadi ffffff. Maka hasilnya seperti :

IconArea_Text=0xffffff

ffffff adalah kode hexa untuk warna putih.Bila anda tidak tahu atau tidak hapal kode hexa, anda dapat melihatnya pada frontpage. Caranya, klik pada Font Color (dropdown menu) lalu pilih More Color… lalu klik pada warna yang anda inginkan lalu lihat pada Value, maka akan terlihat kode hexa untuk warna yang anda pilih. Misal, warna putih, maka akan terlihat : Hex={FF,FF,FF} , maka kode hexa warna putih adalah FFFFFF. Itu tadi hanya mengubah warna teks. Oh ya pada artikel, hanya mengajarkan bagaimana cara mengganti gambar background yang file gambarnya tidak berada dalam folder. Bagaimana bila gambar milik kita ada dalam folder ? Gampang ! ganti saja (misal, gambar bernama cover.jpg dan berada dalam folder gambarku) :


IconArea_Image=cover.jpg

Menjadi

IconArea_Image=\gambarku\cover.jpg
 
Selamat Mencoba 

Senin, 23 Juli 2012

Kebiasaan Mencatat


Sebuah pepatah bijak mengatakan, ingatan yang kuat masih kalah dengan tulisan yang buram diatas kertas. Ini mengandung makna, bahwa dari catatan-catatan yang kita buat, ada banyak hal yang bisa kita simpan. Dan, sebagaimana sejarah yang tertulis di dinding-dinding ane serta artefak tua, kebiasaan ane yang selalu mencatat semenjak sekolah di MTs, karena ane sering kumpulin catatan, kita akhirnya jadi bisa belajar kisah-kisah lama dari catatan sejarah tersebut.

Karena kebiasaan mencatat, meski terkesan sepele, punya banyak manfaat. Saat ide datang, kita bisa langsung merekamnya dalam kata-kata yang tercatat. Saat berdiskusi dengan banyak pendapat, kita akan bisa memperoleh manfaat dengan mencatat banyak masukan yang didapat. Sehingga, setiap catatan yang kita buat, akan mampu menjadi bahan yang bisa kita olah sesuai bidang yang kita garap.

Tentu, jangan dilupakan satu hal, segera ubah catatan itu jadi catatan yang "hidup". Yakni, dengan menjadikan setiap hal positif yang ada dalam catatan menjadi tindakan nyata. Sehingga, setiap ide akan jadi aksi yang membawa kebaikan, dan setiap hasil diskusi akan jadi solusi nyata

sumber : http://m.andriewongso.com/artikel/catatan_andrie_wongso/3952/Kebiasaan_Mencatat/

Minggu, 22 Juli 2012

Lama di Depan Computer? Gunakan Aturan 20-20-20

APAPUN yang berlebihan bisa menimbulkan dampak tidak baik. Begitu pula dengan kebiasaan Anda yang terlalu di depan komputer. Pada Zaman sekarang ini banyak profesi pekerjaan yang mengharuskan duduk di depan komputer dalam jangka waktu yang cukup lama. Yang perlu diperhatikan, rutinitas ini bisa membuat fisik rentan terserang penyakit.
Berikut adalah beberapa gangguan pada tubuh yang dapat terjadi akibat terlalu lama di depan komputer, seperti dilansir Boldsky, Kamis (26/1/2012).

Gangguan saraf pada jari
Apakah Anda pernah merasa kesulitan menggerakkan jari-jemari Anda setelah Anda mengetik beberapa naskah? Kalau ya, tahukah Anda apa penyebabnya? Hal ini karena benjolan di sendi jari Anda. Fleksibiltas tendon jari melonggar, akibatnya ada kecenderungan bahwa jari-jari Anda seperti "terkunci" dan terbuka kembali dengan bunyi suara "krek".

Bahu nyeri
Ini merupakan gangguan gaya hidup pada profesi apapun yang berhubungan dengan komputerisasi. Sebelumnya orang membawa tas kerja atau folder ke kantor, sekarang tas berisikan laptop yang beratnya melampaui titik ketegangan otot bahu. Hasilnya adalah rasa sakit yang parah pada bahu sehingga terasa nyeri dan berbekas warna merah.

Postur tubuh membungkuk
Dapatkah Anda duduk lurus selama delapan jam dalam sehari? Hal ini sangat sulit. Kecenderungan tubuh akan membungkuk atau menetapkan ke posisi yang lebih nyaman. Hasilnya adalah gangguan pada postur tubuh yang memburuk.

Mata kering
Tidak masalah jika Anda mengenakan kacamata anti-silau, pandangan mata yang buruk adalah dampak dari pekerjaan yang mengharuskan menatap layar menyala terus-menerus. Ketika menatap layar, kita cenderung berkedip lebih sedikit daripada waktu yang normal atau dari yang seharusnya. Jika mata kering dan Anda secara tak sadar sering kali menggosoknya, dapat menyebabkan masalah serius di kemudian hari.

Impotensi
Jangan terkejut! Impotensi adalah bahaya pekerjaan yang umum pada dewasa ini. Jika Anda menjaga laptop secara langsung di pangkuan, maka Anda telah membunuh cukup sperma. Maka dari itu, selalu gunakan papan atau baki untuk melindungi organ reproduksi Anda dari kerusakan atau ini bisa menjadi penyebab impotensi setelah digunakan berkelanjutan.
JIKA kamu termasuk orang yang bekerja cukup lama di depan komputer, misalnya sampai beberapa jam, sebaiknya mulai memperhatikan kesehatan mata.

Terlalu lama di depan layar komputer tanpa istirahat bisa menyebabkan mata kering, kemerahan atau resiko lainnya. Seorang blogger profesional, Amit Agarwal, mendapatkan tips untuk mengistirahatkan mata dengan Aturan 20-20-20. Apa itu aturan 20-20- 20 ?



Tingkat kecerahan (brightness) layar monitor yang terus menerus dilihat mata bisa menyebabkan kelelahan mata sehingga mata kering dan bisa diikuti dengan mata merah. Untuk mengatasi permasalahan ini, aturan 20-20-20 dapat diterapkan.

Apa maksud aturan ini ? Mudah saja, aturan ini menganjurkan setiap 20 menit bekerja di depan komputer kita harus istirahat paling tidak 20 detik dengan melihat obyek atau benda yang jaraknya sekitar 20 kaki( 20 feet = 6 meter ).

Tetapi terkadang sebagian besar kita tidak sempat untuk melakukan hal itu, dan kadang kita bekerja di dalam ruangan yang tidak ada jarak sejauh 6 meter untuk mengistirahatkan mata kita.

Alternatifnya, kita bisa menggunakan bantuan software gratis untuk mengistirahatkan mata kita. Tips lainnya untuk mengurangi kelelahan mata, sesuaikan tingkat kecerahan layar monitor (brightness). Usahakan jangan terlalu terang agar tidak cepat membuat mata lelah.

sumber : http://health.okezone.com dan sumber lainnya

Makanan Sehat Penahan Lapar


Bagi yang sedang berdiet tentu punya kekhawatiran menjadi gendut ketika mengkonsumsi makanan, apalagi yang sedang puasa begini, pengennya mau makan terus, tapi lapar lagi, hehe. Padahal dengan memilih milih makanan sehat Anda bisa tetap makan kenyang tanpa ada resiko menjadi gendut dan dapat menahan lapar. Kira kira seperti apa yaa tips makan makanan sehat tanpa takut menjadi gendut?
Ketika berdiet tidak dianjurkan untuk menjadi lapar, bahkan salah satu tips bagi yang berdiet adalah "diet bukan kelaparan". Diet adalah menjaga perut tetap dalam keadaan tidak lapar. ada makanan yang yang mempunyai efek mengenyangkan, sehingga ketika makan makanan jenis ini tubuh kita akan tetap merasa kenyang lebih lama, sehingga secara tidak langsung porsi makan kita akan berkurang dan berat badan terjaga.
Jenis Makanan Sehat Penahan Lapar, diantaranya :
Sayuran Hijau
Sayuran adalah makanan yang rendah kalori, selain itu sayuran seperti brokoli, asparagus, bayam memiliki efek termal dalam tubuh maksutnya dalah sayuran ini tidak mungkin disimpan sebagai lemak karena kalorinya telah habis digunakan dalam proses pencernaan. Sayuran hijau juga mengandung kadar serat yang tinggi, serat ini berfungsi sebagai anti oksidan,vitamin, mineral dalam jumlah yang minim dan yang pasti serat akan memberikan rasa kenyang. sayuran hijau cocok sekali digunakan sebagai salah satu makanan sehat untuk diet.
Apel
Pektik yang ada pada apel dapat menurunkan nafsu makan Anda secara alami. Apel sebagai makanan sehat banyak sekali digunakan sebagai makanan pengganti untuk diet. selain itu, kandungan serat yang ada pada apel pasti akan menjaga Anda tetap kenyang dalam waktu yang lebih lama. Apel memang telah dikenal luas sebagai salah satu makanan sehat untuk diet.
Kacang Kacangan
Protein memiliki index kenyang tertinggi dibanding bahan makanan lainnya dan Kacang adalah salah satu sumber protein nabati yang baik. Selain itu kacang juga mengandung serat yang tinggi pula. Untuk mencerna kacang tubuh memerlukan waktu yang lebih lama hasil akhirnya adalah anda akan merasakan kenyang yang lebih lama ketika mengkonsumsi makanan sehat ini.
Susu rendah lemak
Susu rendah lemak dan produk olahan susu yang rendah lemak seperti keju dan yogurt merupakan sumbel kalsiaum yang baik. penelitian menyebutkan jika kita tidak mendapatkan asupan kalsium dalam jumlah yang cukup maka tubuh akan melepaskan senyawa calcitrol yaitu suatu hormon yang akan memicu terjadinya penyimpanan lemak. Susu telah dikenal sebagai produk makanan sehat ,Pilihlah susu rendah lemak sebagai makanan sehat untuk diet.
Ikan.
Ikan, seperti halnya kacang kacangan juga sebagai salah satu makanan sehat sumber protein. kacang mengandung protein nabati sedangkan ikan mengandung protein hewani. ikan ikan seperti mackarel, hering, tuna, salmon mengandung asam lemak omega-3 , asam lemak ini akan membantu menurunkan kolesterol Anda dan juga akan mempercepat metabolisme anda. Cara membuat makanan sehat dengan ikan pun ikut menentukan kualitas makan sehat itu sendiri ,secara umum dipanggang atau di kukus lebih baik daripada di goreng ataupun di bakar.

sumber : http://turunberatbadan.com